Senin, 28 November 2011

Ya'ahowu

Ya'ahowu.
Hari ini, 28 November 2011, saya menerbitkan blog baru ini. Blog  ini saya beri nama Iraonogeba yang merupakan nama tempat kelahiran saya. Sebuah desa yang berada di Kota Gunungsitoli, Kepulauan Nias, yang terletak 1 km dari pusat kota Gunungsitoli ke arah Pelabuhan Laut Gunungsitoli.

Iraonogeba terdiri dari dua kata Iraono (Nias) artinya kaum, kelompok dan Geba (Nias) artinya kebal. Saya ngga tahu pasti mengapa para leluhur dulu memberikan nama tersebut. Apakah orang-orang Iraonogeba dulunya orang-orang yang kebal senjata ? Wallahu alam.

Iraonogeba adalah sebuah desa yang dapat dikategorikan tradisional, karena kehidupan sosialnya masih menjalankan nilai-nilai tradisional  Nias walaupun telah mengalami penyesuaian sesuai dengan perkembangan zaman. Sebuah rumah adat Nias, model Nias Utara, berdiri megah di atas pebukitan Iraonogeba dengan panorama yang menakjubkan yang memperlihatkan pemandangan Kota Gunungsitoli. RRI Gunungsitoli dan Akademi Keperawatan Gunungsitoli turut meramaikan desa Iraonogeba.

Demikian perkenalan saat ini, saran dari blogger-blogger senior sangat saya harapkan untuk mengembangkan blog ini. Sekian, Ya'ahowu.

Sozaro T. Telaumbanua

Tidak ada komentar: